Terbaru
Recent Articles

Menkes: Kemajuan teknologi pengaruhi kesehatan manusia


Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi mengatakan kemajuan ilmu dan teknologi saat ini, memberikan dampak positif dan negatif untuk kesehatan manusia. Untuk itu, diharapkan setiap orang selektif mengonsumsi makanan sehari-hari.

"Positifnya menghasilkan kualitas serta kuantitas pangan, serta ekonomis dan praktis," kata Nafsiah dalam acara Widya Karya Nasional Pangan dan Gizi di gedung LIPI, Jl Gatot Subroto Jakarta Selatan, Selasa (20/11).

Sedangkan negatifnya, Nafiah menjelaskan mayoritas produksi pangan saat ini tergantung pada penggunaan zat kimia. Contohnya pada pupuk, banyak petani modern menggunakan pupuk yang berasal dari petroleum. Sehingga, dimungkinkan zat kimia yang terdapat dalam pupuk, terbawa ke dalam tanaman, hingga tersaji di meja makan.

"Negatifnya, penggunaan zat adiktif dapat membahayakan konsumen, dan makanan yang dihasilkan banyak mengandung residu pestisida," lanjutnya.

Menyikapi hal itu, Nafsiah mengajak masyarakat untuk bersikap peduli terhadap makanan yang dikonsumsi, terutama memilih makanan yang dapat memenuhi kebutuhan gizi tubuh. Sebab, keadaan gizi masyarakat merupakan indokator dari ketahanan pangan.

Share and Enjoy:
We will keep You Updated...
Sign up to receive breaking news
as well as receive other site updates!
Subscribe via RSS Feed subscribe to feeds
Sponsors
Template By SpicyTrickS.comSpicytricks.comspicytricks.com
Template By SpicyTrickS.comspicytricks.comSpicytricks.com
Popular Posts
Recent
Connect with Facebook
Sponsors
Blog Archives
Recent Comments
Tag Cloud